Keydelay


Cara sehat mengolah kedelai.

March 2, 2015

Membuat perkedel tahu telur

Salah satu kreasi handal lauk nasi yang sederhana, perkedel tahu telur gurih... Perkedel ini dibuat adonan dengan kuning telur kemudian dilapisi putih telur. Tersaji dalam sekitar ½ jam.

Sumber resep 1 situs ini, resep 2 dari blog lama berikut, kreatif... 1 dari 5 porsi perkedel tahu telur resep berikut (kalori > 190 kkal, pakai seledri, telurnya ayam 3 butir) mengandung > 18 g protein, > 10 g lemak terutama non-jenuh, > 4 g karbohidrat, > 80 mg kolin, cukup kolesterol (tergantung telur), zat kalsium (Ca), natrium (Na), serta mangan (Mn). Sementara itu untuk perkedel tahu telur resep 2 (kalori > 190 kkal sebagian besar dari > 8 g lemak terutama non-jenuh) mengandung > 20 g protein, > 5 g karbohidrat, > 70 mg kolin, cukup zat kalsium, natrium, serta mangan. Pada gambar, saran penyajian perkedel tahu telur, disajikan di kegelapan.. xd. Putih telurnya melapisi adonan perkedel tahu, jadi hasilnya seperti itu, berwarna kecoklatan.

 

Resep 1

Bahan:

  • 500 g tahu cina / kuning sesuai selera
  • 2–3 butir telur ayam*
  • 2–3 tangkai daun seledri, iris halus
  • ½ sdm garam
  • Minyak goreng
  • Bumbu halus:
    • 4 siung bawang putih
    • Pala**
    • 1 sdt merica

* Pisahkan putih dan kuning telurnya. Tambahkan jika perlu, namanya saja perkedel tahu telur... Jika pakai telur bebek silahkan supaya gurih, tapi lebih berkolesterol.

** Secukupnya, jika perlu atau pakai sekitar ½ sdt bubuk pala. Biji pala merupakan bahan tambahan aroma.

Alat: Sesuaikan sendiri

Cara membuat:

  1. Campur tahu, kuning telur, seledri, garam, dan bumbu halus menjadi satu adonan. Aduk rata sampai hancur...
  2. Bentuk bulatan-bulatan kecil, bagi menjadi 15 atau lebih, dan lumuri dengan putih telur secara rata semua kebagian.
  3. Panaskan minyak sampai menguap, goreng bulatan adonan tahu dengan api sedang sampai matang / emas kecoklatan. Angkat, tiriskan.
  4. Perkedel tahu telur siap disajikan dengan sambal kecap manis jika ada.

 

Resep 2

Bahan:

  • 500 g tahu kuning
  • 100 g udang, kupas dan cincang..
  • 2–3 butir telur ayam*
  • ½ sdm garam
  • 2 batang daun bawang
  • Minyak goreng
  • Bumbu halus:
    • 5–6 siung bawang putih
    • 1 sdt merica

* Pisahkan putih dan kuning telurnya. Tambahkan jika perlu, namanya saja perkedel tahu telur...

Alat: Sesuaikan sendiri

Cara membuat:

  1. Campur uleni tahu, udang, kuning telur, garam, daun bawang, dan bumbu halus menjadi satu adonan. Aduk rata sampai hancur merata.
  2. Bentuk bulatan-bulatan kecil, bagi menjadi 15 atau lebih, dan lumuri dengan putih telur secara rata semua kebagian.
  3. Panaskan minyak sampai menguap, goreng bulatan adonan tahu dengan api sedang sampai matang / emas kecoklatan. Angkat, tiriskan.
  4. Perkedel tahu telur plus udang siap disajikan.

No comments