October 12, 2015

Membuat susu edamame

Susu kedelai edamame, sajian kreatif dari biji yang masih muda / hijau. Cara membuatnya mirip dengan pengolahan susu kedelai.

Sajian sehat cukup nutrisi dari resep berikut. 1 dari 12 porsi susu edamame berikut (kalori > 90 kkal, pakai daun pandan, gula, tanpa garam) mengandung > 3 g protein, < 3 g lemak (rendahnya..), > 18 g karbohidrat, serta cukup folat. Pada gambar dari Jepang dibawah, susu edamamenya segar dan hijau untuk sup.

 

Resep

Bahan:

  • 400 g kacang edamame*
  • 0,2 kg gula pasir sesuai selera
  • 4–5 lembar daun pandan
  • ≥ 4 l air jernih

* Pilih yang sudah dikupas / tanpa kulitnya, utuhannya mungkin 1 kg.

Alat:

  • Panci
  • Blender
  • Penyaring

Cara membuat:

  1. Siapkan kacang edamamenya, rendam dalam sekitar 3 liter (sampai cukup terendam) air selama semalam.
  2. Setelah mengembang, tiriskan / buang airnya, kemudian blend hingga halus dengan tambahan air seperlunya.
  3. Saring dan peras untuk diambil airnya dari ampas edamame.
  4. Rebus hasil saringan tadi hingga mendidih sepenuhnya, jangan sampai meluap (bisa sambil diaduk).
  5. Kecilkan api dan tambahkan gula, daun pandan sambil diaduk-aduk sampai berbusa kembali.
  6. Setelah matang matikan kompor dan biarkan dingin. Saring jika masih terlihat ampasnya. Jika terlalu kental bisa diencerkan sambil aduk rata.
  7. Susu kedelai siap digunakan.

Share » Facebook - Twitter

Butuh teman FB tambahan? Klik disini.

No comments

Post a Comment